Kanal

Network

Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 sinaracehbaru.com
Allright Reserved

“PPN 12% Kenaikan Pajak yang Membebani Rakyat dan UMKM”

Oleh
Sabtu, 28 Desember 2024 - 14:47 WIB

Foto : Diki Anaya Tokoh Pemuda Kita Langsa “kebijakan Kenaikan Pajak PPN 12% sebagai langkah yang gegabah dan tidak sensitif terhadap kondisi ekonomi rakyat.

Kota Langsa-Sinar Aceh Baru
Rencana pemerintah menaikkan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12% pada tahun 2025 tidak hanya menjadi topik kontroversial, tetapi juga memicu kritik keras.

Diki Anaya, pemuda Kota Langsa, termasuk salah satu yang mengkritik Kebijakan ini, ia menganggap kebijakan ini sebagai langkah yang gegabah dan tidak sensitif terhadap kondisi ekonomi rakyat, terutama mereka yang berada di garis kemiskinan dan pelaku UMKM yang masih berjuang menghadapi dampak pandemi, Tukasnya Sabtu 28-12-2024.

Diki menegaskan bahwa “kenaikan PPN sebesar 12% berisiko memperburuk keadaan ekonomi yang sudah tertekan, terutama dengan lonjakan harga barang dan jasa yang diprediksi akan terjadi. Ia mengkritik keras pemerintah yang memilih membebani rakyat dengan kenaikan pajak, tanpa memperhatikan daya beli masyarakat yang semakin menipis”.

“Pajak naik, harga barang ikut naik, sementara pendapatan masyarakat stagnan. Siapa yang diuntungkan dengan kebijakan ini?” tanya Diki.

Lebih lanjut, Diki menyoroti dampak fatal kebijakan ini terhadap UMKM, sektor yang menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia. “Kenaikan PPN dianggap akan semakin menambah beban pelaku UMKM, yang sudah terjepit oleh biaya operasional dan rendahnya margin keuntungan. “UMKM bukan hanya akan kesulitan bertahan, tetapi juga terancam gulung tikar. Ini bukan sekadar masalah pajak, tapi ancaman terhadap eksistensi ekonomi lokal,” ujar Diki dengan tegas.

Ia juga mengingatkan bahwa “reformasi perpajakan seharusnya tidak hanya fokus pada peningkatan tarif pajak, tetapi pada pengelolaan anggaran yang lebih bijak dan memperluas basis pajak dari sektor-sektor yang lebih potensial, seperti pajak kekayaan dan digitalisasi ekonomi, yang cenderung luput dari perhatian pemerintah.

“Pajak bukan hanya tentang menaikkan tarif, tetapi tentang keadilan. Kenapa rakyat kecil selalu jadi korban, sementara sektor kaya justru dibiarkan bebas dari pajak yang adil?” kritik Diki.

Dengan tegas, Diki menyatakan bahwa kebijakan PPN 12% adalah bentuk ketidak pedulian pemerintah terhadap nasib rakyat kecil, “Ini bukan sekadar kebijakan fiskal, tapi juga pengkhianatan terhadap harapan rakyat untuk kehidupan yang lebih baik.

“Pemerintah harusnya melindungi rakyat, bukan menambah beban mereka. Kebijakan ini harus ditinjau ulang demi keadilan sosial dan kestabilan ekonomi,” pungkas Diki.

Redaksi

BERITA LAINNYA

Himbauan Kamtibmas Polres Aceh Selatan dalam Bulan Ramadhan

  Tapaktuan – Kapolres Aceh Selatan Polda Aceh, AKBP Mughi Prasetyo, S.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adam Sugiarto menghimbau masyarakat

| 22 jam lalu

BUPATI ACEH SELATAN, H. MIRWAN MS, HADIRI BUKA PUASA BERSAMA DAN LAUNCHING INSTRUKSI GUBERNUR ACEH

  Tapaktuan, SAB: Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS, SE., M.Sos., menghadiri peluncuran (launching) Instruksi Gubernur (Ingub) Aceh Nomor 1

| 1 hari lalu

Sulitnya Penukaran Uang Pecahan di Banda Aceh: Harapan untuk Kemudahan Akses bagi Masyarakat

  Banda Aceh (17 Maret 2025). Ketua Koperasi WIRUBI (Wirausaha Unggulan Bersama Indonesia), Zainal Abidin Suarja, menyampaikan keprihatinannya atas sulitnya

| 1 hari lalu

Wakil Bupati Baital Mukadis Hadiri Hari Yatim Muhammadiyah PCM Tapaktuan

Tapaktuan, SAB: Wakil Bupati Aceh Selatan, H. Baital Mukadis, SE., menghadiri acara Hari Yatim Muhammadiyah IV yang digelar oleh pengurus

| 1 hari lalu

Tim Safari Ramadhan Pemerintah Aceh Tiba di Aceh Selatan

  Tapaktuan, SAB: Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan menyambut kedatangan Tim Safari Ramadhan Pemerintah Aceh di Masjid Agung Istiqamah Tapaktuan, pada

| 1 hari lalu

Subuh Keliling Di Mesjid Al-Ihsan, Kapolres Pidie Sampaikan Pesan Kamtibmas

  Sigli – Dalam rangka menjalin silaturahmi bersama masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana,

| 2 hari lalu

Semarak Ramadhan, Kapolres Aceh Selatan Tarawih Keliling Pererat Tali Silaturahmi.

  Tapaktuan – Kapolres Aceh Selatan Polda Aceh AKBP Mughi Prasetyo Habrianto, beserta Pejabat Utama Polres, Kapolsek Tapaktuan dan anggotanya

| 3 hari lalu

SLB TNCC Adakan Lomba Dinul Islam Bagi Siswa Istimewa

Banda Aceh, SAB; Kegiatan Dinul Islam merupakan kegiatan rutin tahunan SLB TNCC dan tahun ini dilaksanakan pada tanggal 6-20 Maret

| 3 hari lalu

Kapolres Pidie Kunjungi Lapas Perempuan Sigli

  Sigli – Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK melaksnakan kunjungan ke Lapas Perempuan Kelas II B Sigli yang

| 4 hari lalu
Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 sinaracehbaru.com
Allright Reserved
CONTACT US PT. Sinar Aceh Baru,
Jl. Kasturi No. 7B Gp. Keuramat Kuta Alam Banda Aceh, 23123
Telp: 08126962239