Kanal

Network

Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2024 sinaracehbaru.com
Allright Reserved

ASISTEN BUPATI BUKA SOSIALISASI BPJS KETENAGAKERJAAN PENTINGNYA JAMINAN SOSIAL

Oleh
Jumat, 7 Juni 2024 - 03:06 WIB

Foto bersama perwakilan perangkat kampung taat program BPJS.

Aceh Tamiang-Sinar Aceh Baru
Mewakili Pj. Bupati Aceh Tamiang, Asisten Perekonomian & Pembangunan Setdakab, dr. Catur Haryati, MARS, membuka Sosialisasi dan Evaluasi Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Aparatur Desa dan Pekerja Rentan Desa dalam rangka pencapaian SDGs desa tahun 2024 oleh BPJS Ketenagakerjaan, bertempat di Gedung Olahraga Aceh Tamiang, Kamis (6/6/2024).

dr. Catur menyampaikan, Desa memiliki peran besar dalam kiprahnya sebagai bagian integral dari pembangunan Daerah dan Pembangunan Nasional. Disisi lain masih ada kewajiban bersama yang harus kita lakukan untuk mewujudkan Pembangunan Desa Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) Desa.

SDGs Desa merupakan upaya untuk mewujudkan Desa yang lebih inklusif, berkelanjutan dan mampu menghadapi tantangan dengan kapasitas dan sumber daya yang ada yang diemban oleh aparatur desa beserta perangkatnya.

“Dengan beban tanggung jawab dan totalitas peran para perangkat kampung, Pemerintah Daerah Aceh Tamiang sangat mengapresiasi kinerja dan loyalitas para perangkat kampung”, sebutnya.

“Dan sebagai wujud hadirnya Pemerintah Daerah maka para aparatur kampung di Aceh Tamiang sudah menjadi peserta dalam program perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan melalui BPJS Ketenagakerjaan”, timpalnya.

Melalui Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional. Negara dan Pemerintah hadir untuk memastikan terlaksananya upaya perlindungan Jaminan Sosial bagi seluruh masyarakat”, ujarnya.

Sistem Jaminan Sosial Nasional bertujuan menjamin terpenuhinya kebutuhan dasar hidup layak bagi setiap masyarakat dan keluarganya yang menjadi peserta apabila terjadi hal-hal yang dapat mengakibatkan hilang atau berkurangnya pendapatan, karena menderita sakit, mengalami kecelakaan, kehilangan pekerjaan, memasuki usia lanjut, atau pensiun.

Harapan kami dengan adanya sosialisasi pada hari ini, kiranya kita bisa mendapatkan informasi yang lebih luas tentang kemanfaatan program perlindungan jaminan sosial yang sudah berjalan selama ini terhadap Aparatur Pemerintahan Kampung dan bisa memberikan manfaat perlindungan yang lebih luas terhadap masyarakat pekerja rentan lainnya sesuai kesempatan dan kemampuan, baik yang dilakukan secara mandiri maupun oleh peran Pemerintah sesuai kemampuan anggaran dan ketentuan yang berlaku.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa, Muhammad Kurniawan, mengatakan pentingnya perlindungan jaminan kepada pekerja dan masyarakat pekerja di seluruh Indonesia dalam beraktivitas apabila terjadi resiko sosial.

“Dengan sosialisasi ini kami berharap Bapak/Ibu mengerti manfaat dan hak-hak terhadap adanya jaminan sosial. Kita tidak ada yang tahu resiko ke depannya”, kata Kurniawan.

Program BPJS Ketenagakerjaan yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian yang disesuaikan dengan kemampuan masing-masing.

Pada kegiatan ini pula turut dilakukan pemberian Jaminan Sosial kepada keluarga perangkat Desa yang telah mengikuti program ini. Diantaranya ada yang mendapatkan 173 juta, 105 juta dan 42 juta.

Selain itu juga turut memberikan apresiasi kepada kampung yang dinilai taat terhadap program BPJS Ketenagakerjaan.

Wartawan Wiwin Hendra

BERITA LAINNYA

Kabel Pompa Intake IKK Teumpeun Dicuri Perumpam Tirta Peusada Himbau Pelanggan Untuk Bersabar.

Aceh Timur – Sinar Aceh Baru Untuk kedua kalinya Kabel pompa intake IKK Tempeun milik Perumdam Tirta Peusada di desa

| 11 jam lalu

Pangdam IM Dukung DPP IKAN Dalam Program Pencegahan Pengaruh Narkoba Dikalangan Remaja.

Banda Aceh – Sinar Aceh Baru Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han),

| 12 jam lalu

Gerakan Hijau Kodam Iskandar Muda : Tanam Ribuan Pohon.

Banda Aceh – Sinar Aceh Baru Dalam rangka mendukung mitigasi bencana sekaligus menjaga kelestarian lingkungan hidup, Panglima Komando Daerah Militer

| 16 jam lalu

Satreskrim Polres Aceh Selatan Selesaikan Kasus Pencurian Lewat RJ

Tapaktuan – Unit 1 Tindak Pidana Umum (Pidum) Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Aceh Selatan Polda Aceh menyelesaikan perkara tindak

| 19 jam lalu

Kodam Iskandar Muda Respons Cepat Tangani Bencana Banjir di Kec. Tanah Luas, Kab. Aceh Utara.

Aceh Utara – Sinar Aceh Baru Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.

| 1 hari lalu

Pangdam IM Terima Paparan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya 2024.

Banda Aceh – Sinar Aceh Baru Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.

| 1 hari lalu

Audiensi Dengan Pj Gubernur, YLKI Lampung Paparkan Terobosan Peningkatan Mutu Pelayanan Publik

Bandar Lampung – Sinar Aceh Baru Pengurus Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Provinsi Lampung melakukan kunjungan audiensi dengan Penjabat (PJ)

| 1 hari lalu

Personil Polres Pidie Ikut Donor Darah pada HUT ke-79 Armed TNI-AD

  Sigli – Polres Pidie ikut ambil bagian dalam kegiatan Donor Darah HUT Ke-79 Armed TNI-AD dan HUT Yonarmed 17/RC

| 2 hari lalu

Bupati Aceh Selatan Hadiri Pembukaan Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada 2024

Tapaktuan, SAB: Pj. Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma,S.STP. M.Si,menghadiri pembukaan rapat pleno hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara pemilihan kepala daerah

| 2 hari lalu

Kapolres Pidie Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada Tingkat Kabupaten

  Sigli – Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK menghadiri rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat

| 2 hari lalu
Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2024 sinaracehbaru.com
Allright Reserved
CONTACT US PT. Sinar Aceh Baru,
Jl. Kasturi No. 7B Gp. Keuramat Kuta Alam Banda Aceh, 23123
Telp: 08126962239